Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hidup Damai | Puisi Pendek | Syair | Coretan | Fani Suryanto

Hai kali ini aku akan membagikan sebuah puisi pendek dan syair, yang akan menceritakan sebuah kedamaian dan ketentraman hati seseorang, karena kita sering kali merasa gelisah di saat suatu hal tertentu misalnya, habis putus dari pacar, habis berantem dengan teman, atau habis bertengkar dengan suami atau istri,

Puisi Pendek Hidup Damai Yang akan menceritakan bagaimana Kedamaian itu terjadi, dan bagaimana untuk bisa menenangkan hati dan pikiran kita, puisi ini bisa di sebut sesuatu hal yang telah terjadi dalam kehidupan kita yang sedemikian rumitnya,

Syair Hidup Damai kali akan bertulisan kata - kata yang bertujuan untuk menenangkan hati dan pikiran, syair hidup damai ini adalah sugesti saya untuk kamu yang sulit meminta maaf maupun untuk memaafkan seseorang, Syair ini akan mengandung sugesti yang bisa kamu baca di saat mau tidur dan di pagi hari,

Jadi teruntuk kamu jangan lupa untuk share ke teman teman kamu agar postingan ini bermanfaat bagi banyak orang, karena kita tau betapa sulitnya menghilangkan rasa kecewa dan rasa kegelisahan dalam kehidupan, semoga ini bisa berguna dan bermanfaat, karena saya sendiri pernah di posisi yang cukup membuat saya tidak bisa beraktivitas dengan baik,

Hidup Damai | Puisi Pendek | Syair | Coretan | Fani Suryanto

Inilah Puisi Pendek Dan Syair Hidup Damai Sebagai Berikut:


Puisi Pendek Hidup Damai - Bena Sendiri:

Geram dalam pikuk yang membuat hati ku kacau,

Terasa menelisik dalam jiwa yang penuh dengan rasa ingin,

Ingin ku tak kunjung dapat, omongan orang yang kudengar menancap,

Lebih baik ku damai dengan hatiku sendiri yang geram dengan penuh rasa marah,

Ku biarkan mereka tertawa akan ketidak mampunya diri,

Dari pada ku bergeluti diri sendiri yang memang masih tak sanggup ini,


Puisi Pendek Hidup Damai - Keadaan:

Inginku hidup dengan damai, namun keadaan terkadang melilitku hingga terasa begitu sakit, 

Damai ku dengan keadaan tuk usahakan semampuku, meski rasa hati dan pikirku yang meracau seolah ku tak akan mampu, seolahku takan bisa,

Ku tenang dalam diri namun pikirku tetap saja meracau, hati merasa tak tenang dan pikiran ku terasa begitu rumit,

Hidup ku inginkan dengan damai tanpa ada keresahan dalam hati yang membelenggu, 

Hidup ku inginkan penuh dengan kenyamanan tuk ku raih kedamaian di hati dan pikiran,



Syair Hidup Damai - Dengan Diri Sendiri

Wahai diriku yang kian beranjak, kaki mu yang berjejak, sadar rasa hati dan pikiranmu yang berpijak, sadarkan semua sementara namun harus penuh dengan bijak,

Wahai diriku esok indah pada masanya, tak usah kau paksa, hanya tenang dalam diri yang menggenggam asa, penuh dengan rasa percaya diri yang perkasa,


Syair Hidup Damai - Keadaan 

Keadaan pelik maupun riang, dalam teguh ku lakukan, dengan kuat ku jaga rasa hati dan pikirku, 

Dengan damai dan tentram ku mencari ujung mu, tak ku gentar tuk ku pikul, takan rentan ku dengan pelikmu, tak ku lengah dengan riangmu, 

Kukan tegap dalam posisi tuk menjaga pikiranku, optimis tukku menuju, pesimisku buang dalam pikirku,


Nah itulah Puisi Pendek dan Syair Hidup Damai yang dimana mendamaikan diri sendiri dengan keinginan atau ke egoisan, dan kedamaian keadaan yang dimana membuat kita suka berfikir berlebihan tentang keadaan yang sedang terjadi, dan bisa mengakibatkan bunuh diri atau hal hal yang tidak di inginkan, 

Maka dari itu puisi pendek dan syair ini bisa di bilang penting untuk kita semua, agar teringat untuk keadaan yang rumit di suatu saat di saat riang, 

Post a Comment for "Hidup Damai | Puisi Pendek | Syair | Coretan | Fani Suryanto"